
Hal ini sebenarnya didasarkan pada kandungan kimia dalam kosmetik, serta kulit anak-anak yang masih terbilang sensitif, seperti yang dilansir Boldsky.
1. Alergi
Beberapa jenis bahan yang ditemukan dalam produk kosmetik seperti wewangian dan pengawet, dapat memicu reaksi alergi pada kulit. Dermatitis, ruam dan gatal-gatal. Pengawet dalam riasan juga dapat membuat mata si kecil jadi iritasi.
2. Pembengkakan
Pembengkakan umumnya terjadi akibat riasan mata yang dipakai si kecil. Pemakaian eyeliner, eye shadow atau maskara akan membuat kulit sensitif mereka semakin terancam. Bahan kimia yang keras dalam riasan, mengakibatkan pembengkakan pada kelopak mata dan berujung pada peradangan.
3. Kanker
Kosmetik dengan kualitas rendah mengandung banyak bahan kimia yang memicu kanker. Sebagian besar bahan kimia yang diserap kulit akan menyebabkan dampak serius pada kesehatan anak-anak.
0 comments:
Post a Comment